ZTE salah satu produsen smartphone asal China baru-baru ini mengumumkan Axon M, salah satu smartphone yang menggunakan sistem operasi Android dengan memiliki mode 4 layar. Axon M ini dapat dilipat secara vertikal hingga 360 derajat dengan dua layar yang beresolusi HD. Untuk ukuran layar Axon M ini menggunakan layar berukuran 5,2 inchi.
![]() |
| Sumber Foto : Bussiness Wire |
Mode 4 Layar ZTE Axon M
ZTE Axon M bisa digunakan dalam empat mode berbeda, yakni mode ganda, mode perpanjangan, mode cermin, dan mode tradisional.Dalam mode ganda, pengguna dapat melakukan dua hal yang berbeda di masing masing layar. Hal ini membuat pengguna ZTE Axon M bisa membuka dua aplikasi sekaligus, seperti menonton dan mengobrol di media sosial
Dalam mode perpanjangan, pengguna bisa menggunakan 2 layar ponsel secara keseluruhan dalam satu waktu. Dengan fungsi ini, pengguna akan melihat layar menjadi lebih besar dengan ukuran dan resolusi yang lebih besar.
Mode cermin memungkinkan pengguna menjalankan satu aplikasi dalam dua layar. Dengan mode ini, pengguna dapat menonton video yang sama di dua sisi yang berbeda. Seperti di sisi 1 menonton Video Youtube dan sisi lain menonton video Youtube yang sama pula.
Mode Tradisional memungkinkan pengguna menggunakan ponselnya sama seperti biasanya, layar dilipat menjadi layaknya sebuah smartphone biasa pada umumnya sehingga mudah untuk digenggam.
Spesifikasi ZTE Axon M
- Chipset Snapdragon 821
- RAM 4 GB
- Memory Internal 64 GB
- Kamera 20 MP
- Sistem Operasi Android Nougat 7.0
- Speaker Ganda
- Jack Audio 3,5 mm
- Baterai 3180 mAh
- Harga $ 725 AS (Rp.9.8 Jt)
Untuk sekarang ZTE Axon M baru akan dijual di Amerika Serikat, China, Eropa dan Jepang mulai November 2017. Belum diketahui kapan ZTE Axon M akan dijual di Indonesia.
